Buku ini merupakan buku statistik terapan yang didalamnya menyajikan rumus-rumus statistik yang dapat diterapkan untuk menyelesaikan berbagai kasus dalam penelitian khususnya bidang kesehatan (analisis data). Pembahasannya diawali dengan penjelasan konsep dasar penelitian kemudian dilanjutkan berbagai langkah dalam prosedur penelitian. Selanjutnya dikupas dengan tuntas tentang statistik secara umum yang meliputi pengertian, sejarah, beserta teknik dan metode statistik.rn
rn
rnPenulis menguraikan berbagai bentuk variabel serta skala data yang sering dipakai dalam penelitian khususnya bidang kesehatan. Tidak hanya itu, dalam buku ini juga dibahas secar alengkap berbagai masam prosedur penelitian dengan runtut, meliputi : analisis korelasi, uji beda, analisis regresi dan varians.
Statistika adalah ilmu yang mempelajari bagaimana merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasikan, dan mempresentasikan data. Singkatnya, statistika adalah ilmu yang berkenaan dengan data. Singkatnya, statistika adalah ilmu yang berkenaan dengan data. Istilah statistika (bahasa Inggris : statistics) berbeda dengan statistik (statistic). Statistika merupakan ilmu yang berkenaan dengan data, sedang statistik adalah data, informasi, atau hasil penerapan algoritma statistika pada suatu data. Dari kumpulan data, statistika dapat digunakan untuk menyimpulkan atau mendeskripsikan data ; ini dinamakan statistika deskriptif. Sebagian besar konsep dasar statistika mengasumsikan teori probabilitas. rn
Research mind atau secara bebas diartikan sebagai memiliki pemikiran meneliti ternyata tidak dapat diciptakan dalam beberapa minggu, bahkan untuk pengajaran metodologi penelitian yang diberikan selama satu semester pun, belum cukup untuk menciptakan research mind tersebut. Pada kuliah pertama metode penelitian untuk kelas sarjana maupun kelas magister, penulis selalu mengawalinya dengan menanyakan, apa tujuan mereka mengikuti kelas metodologi penelitian ini. Jawaban dari hampir semua mahasiswa adalah : 1) mata ajaran ini merupakan mata ajaran wajib fakultas sehingga harus diikuti, 2) melakukan penelitian untuk menyusun skripsi atau tesis sehingga merasa perlu mengetahui bagaimana melakukan penelitian, dan 3) agar lulus dan mendapatkan gelar. Jawaban-jawaban yang jujur, dan tersirat bahwa bagi banyak mahasiswa, mempelajari metodologi penelitian sebenarnya hanya untuk pemenuhan persyaratan pendidikan.
Salah satu ciri penelitian kuantitatif adalah menggunakan statistik. Kegunaan statistik dalam penelitian bermacam-macam, yaitu sebagai alat untuk penentuan sampel, pengujian validitas dan reliabilitas instrumen, penyajian data, dan analisis data.