Balita adalah masa yang membutuhkan perhatian ekstra baik bagi orang tua maupun bagi kesehatan. Perhatian harus diberikan pada pertumbuhan dan perkembangan balita, status gizi sampai pada kebutuhan akan imunisasi. Dewasa ini orangtua dan tenaga kesehatan sangat fokus terhadap kondisi balitanya. Berdasarkan penelitian masa depan orang akan sangat ditentukan kondisi pada saat balita.rnrnBuku ini mengupas berbagai hal yang berkaitan dengan balita sejak pertumbuhan dan perkembangannya, status gizi serta imunisasi dasar yang harus diberikan pada balita beserta efek samping yang ditimbulkannya. Buku ini juga membahas tentang tumbuh kembang anak.
buku ini menjabarkan tentang model perilaku ibu hamil yang dilihat dari sudut pandang pendekatan ekologi (ekological approach) yaitu metode analisis yang menitikberatkan pada interaksi manusia dengan aktifitas pada lingkungannya baik secra interpersonal,interpersonal,institusi,komiunitas dan kebijakan publik.
Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di segala bidang semakin meningkat, termasuk bidang kesehatan secara umum. Kemajuan ilmu dan teknologi kedokteran telah mencapai taraf yang sangat memuaskan dalam hal mengatasi penderitaan dankematian karena penyakit tertentu.rn
rn
rnNamun demikian, masalah kesehatan bagi masyarakat umum masih snagat rawan. Walaupun pada beberapa tahun terakhir ini sejumlah penyakit menular tertentu dapat diatasi, timbul pula masalah baru dalam bidang kesehatan masyarakat baik yang berhubungan dengan penyakit menular dan tidak menular maupun yang erat hubungannya dnegan gangguan kesehatan lainnya.