Text
Keragaman dan Perubahan Iklim Nusa Tenggara Timur Analisis Kondisi Iklum Historis dan Proyeksi Perubahan Iklum Kabupaten Manggarai, Sabu Raijua dan Sumba Timur
Analisis variabilitas dan perubahan iklim di Nusa Tenggara Timur (NTT) telah dilakukan dalam studi ini. Studi ini dilaksanakan dibawah arahan dari Direktur Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim Kementrian Lingkungan Hidup dan Kchutanan serta Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur yang merupakan bagian dari kegiatan proyek Strategic Planning and Action to Strengthen Climate Resilience of Rural Communities in Nusa Tenggara Timur (SPARC) yang difasilitasi oleh United Nations Development Programme (UNDP) dengan dukungan pendanaan dari Global Environment Facility (GEF). Studi bertujuan untuk memberikan analisis tentang kondisi iklim historis dan proyeksi perubahan iklim di wilayah NTT dengan analisis tambahan yang difokuskan pada tiga kabupaten, yaitu Kabupaten Manggarai, Sabu Raijua dan Sumba Timur. Analisis ditekankan pada tingkat lokal dan didukung oleh data iklim historis dari berbagai sumber dan data proyeksi iklim menggunakan pendekatan analisis downscaling dinamik dan statistik dari luaran model iklim global atau Global Climate Model (GCM).
Tidak tersedia versi lain