Text
Korelasi diameter arteri pulmonalis descendens kanan pada foto toraks konvensional dengan mean pulmonary artery pressure pada hipertensi pulmonal
Latar Belakang: Hipertensi pulmonal adalah suatu kondisi terjadinya peningkatan rerata tekanan arteri pulmonalis ≥ 25 mmHg. Standar emas dalam mendiagnosis kondisi ini adalah kateterisasi jantung kanan. Pembesaran arteri pulmonalis desendens kanan pada foto toraks merupakan tanda yang menunjukan suatu hipertensi pulmonal. Namun, nilai pengukuran radiografi yang dilaporkan beragam. Tujuan: Penelitian ini menganalisis hubungan antara diameter right descending pulmonary artery (RDPA) pada foto toraks dengan mean pulmonary artery pressure (mPAP) pada kateterisasi jantung kanan untuk mengetahui apakah diameter RDPA pada foto toraks dapat menjadi prediktor dalam menentukan beratnya hipertensi pulmonal. Metode: 35 subjek dinilai untuk membandingkan diameter RDPA dari foto toraks pada proyeksi posteroanterior dan nilai mPAP dari kateterisasi jantung kanan. Korelasi antara keduanya dianalisis menggunakan uji korelasi Pearson. Cut-off diameter RDPA ditentukan dengan menggunakan kurva ROC. Hasil: Diameter RDPA dan mPAP menunjukkan korelasi positif yang tinggi (p
Tidak tersedia versi lain