Text
Hubungan ekspresi CD34 dan Ki-67 dengan grading adenokarsinoma kolorektal di Rumah Sakit Umum Pusat dr. Kariadi periode Januari - Desember 2016
Latar Belakang: Kanker kolorektal merupakan keganasan ketiga terbanyak setelah kanker paru dan kanker payudara. Terapi kanker kolorektal yang baru diarahkan pada target terapi anti angiogenesis untuk meningkatkan survival rate. Dalam penelitian ini, kami menggunakan salah satu marker angiogenesis yaitu CD34. Selain itu, kami menggunakan marker Ki-67 sebagai salah satu indikator faktor prognostik.
Tujuan: Mengetahui hubungan ekspresi CD34. Ki-67 dengan grading histopatologi adenokarsinoma kolorektal di RSUP dr. Kariadi Semarang periode Januari sampai Desember 2016
Metode: Cross sectional 30 sampel blok parafin dengan diagnosis adenokarsinoma kolorektal well differentiated, moderate differentiated dan poorly differentiated dilaboratorium Patologi Anatomi Rumah Sakit dr. Kariadi. Sampel dipulas dengan pengecatan imunohistokimia menggunakan monoclonal CD34 antibody dan Ki67 antibody. Kemudian dilakukan penghitungan kepadatan mikrovaskuler (MVD) pada 5 area dengan neovaskularisasi padat, dengan pembesaran 400x. Penghitungan Ki-67 dilakukan pada inti yang terpulas berwarna coklat pada semua intensitas pada area yang sama. Hasil imunohistokimia CD 34 dan Ki67 dibaca oleh dua ahli patologi dan dilakukan uji korelasi Spearman.
Hasil : Analisis statistik menggunakan Spearman, ekspresi CD34 dengan grading didapatkan p=0,083,ekspresi Ki-67 dengan grading p=0,666, ekpresi CD 34 dan Ki67 nilai p=0,828.
Kesimpulan : Tidak terdapat hubungan bermakna antara ekspresi imunohistokimia CD34 dan Ki-67 terhadap grading adenokarsinoma kolorektal.
Kata Kunci : Adenokarsinoma kolorektal, angiogenesis, CD34, Ki67
Tidak tersedia versi lain