Text
HUBUNGAN MEAN PLATELET VOLUME, NEUTROPHIL LYMPHOCYTE RATIO, DAN KADAR GALECTIN-3 DENGAN SKOR RISIKO GRACE : STUDI PADA PASIEN SINDROM KORONER AKUT
Latar belakang : Mean paltelet volume (MPV) dapat memberikan gambaran major adverse cardiac outcome (MACO) pada pasien sindrom koroner akut (SKA). Neutrophil lymphocyte ratio (NLR) merupakan petanda inflamasi yang lebih spesifik. Inflamasi akut dan komplikasi tahap lanjut pada pasien SKA dapat menyebabkan peningkatan kadar galectin-3 (gal-3). Skor risiko GRACE dapat digunakan untuk menilai risiko kematian pada pasien SKA. Tujuan : Membuktikan hubungan MPV, NLR, dan kadar gel-3 dengan skor risiko GRACE pada pasien SKA. Metode : Penelitian observasional analitik dengan pendekatan belah lintang dilakukan terhadap 39 pasien SKA. Nilai MPV diperoleh dari alat analisis hematologi otomatis sysmex XN-1000. Nilai NLR merupakan hasil pembagian jumlah neutrofil dan limfosit absolut. Pemeriksaan kadar gel-3 dengan metode ELISA. Skor risiko GRACE dinilai saat pasien pertama kali datang ke instalasi Gawat Darurat (IGD). Analisis statistik menggunakan uji korelasi Pearson. Hasil Penelitian : Rerata nilai MPV, NLR, kadar gal-3 serum berturut-turut adalah 10,20 ± 0,80 fL, 8,47 ± 2,95 dan 11,79 ± 5,42 ng/mL. Analisis statistik menunjukkan hubungan antara MPV dengan skor risiko GRACE (r=0,247, p=0,130), NLR dengan skor risiko GRACE (r=0,549, p=0,000), kadar gal-3 dengan skor risiko GRACE (r=0,778, p=0,000). Kesimpulan : Terdapat hubungan positif sedang antara NLR dengan skor risiko GRACE dan hubungan positif kuat antara kadar gal-3 dengan skor risiko GRACE.
Kata kunci : SKA, MPV, NLR, gal-3, skor risiko GRACE
Tidak tersedia versi lain