Latar belakang : Jumlah adiposit berlebihan pada obesitas meningkat IL-18 yang berkaitan dengan aterosklerosis. Obesitas juga menyebabkan dislipidemia. Perkiraan risiko aterosklerosis berdasarkan kadar LDL dinilai tidak optimal sehingga digunakan rasio low density lipoprotein (LDL) / high density lipoprotein (HDL) dan rasio Trigliserida (TG) / high density lipoprotein (HDL). Tujuan : Membuktikan adanya hubungan IL-18, rasio low density lipoprotein / high density lipoprotein dan rasio trigliserida / high density lipoprotein pada obesitas sentral. Metode : Desain observasional analitik dengan pendekatan belah lintang (cross sectional) dilakukan pada 40 laki-laki obesitas sentral berusia 18-45 tahun. Kadar IL-18 diperiksa dengan metode ELISA, rasio LDL/HDL dan rasio TG/HDL diukur secara manual dengan pengukuran kadar LDL, HDL dan TG menggunakan metode enzimatik homogeneus. Uji korelasi Pearson dilakukan untuk data berdistribusi normal, sedangkan Spearman untuk data berdistribusi tidak normal. Hasil : Rerata kadar IL-18 dan rasio LDL/HDL berturut-turut adalah 166,64 + 60,11 dan 3,45 + 1,03; sedangkan rerata rasio TG/HDL 3,2 + 1,84. Hubungan antara IL-18 dengan rasio LDL/HDL ditunjukkan dengan r=0,303; p=0,057; dan IL-18 dengan TG/HDL ; r=0,357; p=0,00. Simpulan : Tidak terdapat hubungan antara IL-18 dengan rasio LDL/HDL dan terdapat hubungan positif lemah antara IL-18 dengan rasio TG/HDL. Kata kunci : obesitas sentral, IL-18, LDL, HDL, trigliserida, rasio LDL/HDL, rasio TG/HDL